Android

Cara Cek Nomor XL

Mengetahui nomor kita sendiri sangatlah penting, namun tak sedikit pula orang yang lupa bagaimana cara cek nomor XL sendiri baik yang sudah terdaftar ataupun yang belum terdaftar.

Apalagi kebanyakan pengguna ponsel belum cukup jika hanya memiliki satu HP saja, melainkan bisa lebih. Karena biasanya nomor tersebut digunakan untuk berbegai kebutuhan tambahan mereka.

Misalkan untuk kebutuhan bisnis, keluarga dan lainnya. Dulunya jika kalian hendak mengecek nomor XL harus menggunakan SMS, namun sekarang sudah bisa lagi menggunakan cara ini.

Untuk itu jika kalian tidak tahu bagaimana cara mengetahui nomor XL kita sendiri, kalian bisa lihat langkah-langkah dibawah ini.

Cara Cek Nomor XL Mudah dan Cepat 2022

Pemula sepertimu memang banyak yang nggak tau bagaimana cara cek nomor XL aktif atau tidak guys. Namun jangan Khawatir, pasalnya Caca sudah menyiapkan cara cek nomor XL dengan cepat dan mudah,

Berikut ada 5 cara mengetahui nomor XL yang bisa kalian coba sendiri dengan mudah. Dengan cara dibawah ini kalian bisa melihat nomor XL atas nama siapa, yang belum terdaftar, sudah 4g belum, dan lainnya.

Langsung aja simak langkah-langkahnya:

1. Cara Cek Nomor XL Via Operator

bagaimana cara mengecek nomor xl sendiri

Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah menghubungi pihak operator atau layanan dari XL yang tersedia untuk mengetahui nomor.
Ada dua nomor operator XL yang bisa kamu hubungi yaitu 818 dan juga 817.

Jika kalian menguhungi nomor 818 maka akan terhubung dengan mesin otomatis atau disebut juga IVR (Interactive Voice Response). Menggunakan cara ini sangatlah mudah karena tinggal mengikuti intruksinya saja. Layanan ini gratis alias tidak dipungut biaya.

Sedangkan jika kalian menguhungi nomor 817 akan terhubung langsung dengan pihak customer service. Jadi bisa langsung berinteraksi dengan petugasnya. Tarif dari layanan ini sebesar Rp350 perpanggilan.

Pelajari Juga: 5 Cara Cek Pulsa Smartfren & Masa Aktif Terbaru

2. Cara Cek Nomor XL Via Website

Selain menggunakan cara diatas tadi, kalian bisa juga mengunjungi website resminya XL. Website resminya yaitu my.xl.xo.id.
Langkah-langkahnya simak dibawah ini:

  • Pertama, masuklah di situs resmi my.xl.xo.id di browser kamu.
  • Jika sudah masuk, maka akan muncul halaman seperti dibawah ini.

cara cek nomor xl terbaru 2020

  • Untuk mengecek nomor XL, pilihlah menu paling bawah “Butuh Bantuan?”
  • Setelah itu kamu akan melihat beberapa pilhan menu seperti Masuk dengan nomor XL prabayar, Masuk dengan nomor XL GO/XL home dan juga masuk dengan Facebook.
  • Pilihlah menu “Masuk dengan Facebook”. Setidaknya dengan cara ni bisa membantumu untuk mengetahui nomor XL.

cara cek nomor xl di hp

Cara ini bisa digunakan atau bisa berfungsi jika sebelumnya nomor kalian hubungkan dengan facebook. Jika cara ini masih gagal bisa coba cara lainnya.

3. Cara Cek Nomor XL Via Dial Up

Cara satu cukuplah simple hanya membutuhkan beberapa langkah saja, yaitu melalui menu dail up atau USSD. Berikut caranya:

  • Pertama, buka menu telepon atau call di ponsel kamu dan masukkan kode *123#, setelah itu klik tombol panggil atau call.

cara cek nomor xl sendiri 2020

  • Selanjutnya akan muncul beberapa menu pilhan, ketik angka 2 (Detail nomor XL anda). Kemudian tekan kirim / send.
  • Kemudian pilih menu Cek Profil, dengan menekan angaka 1 dan kirim / send.

cara cek nomor xl atas nama siapa

  • Pilihlah menu yang pertama yaitu “Info kartu XL-ku

cara cek nomor xl yang belum terdaftar

  • Selesai, sekarang kamu sudah bisa melihat nomor XL kamu sendiri deh.

Baca Juga: 3 Cara Cek Pulsa 3 (Tri) Paling Gampang, Cepat dan Terupdate

4. Cara Cek Nomor XL Via Nomor Lain

cara cek nomor kartu xl combo

Inilah cara lain yang paling mudah tanpa ribet dibandingkan cara lainnya diatas tadi, karena kalian cukup melakukan panggilan atau SMS ke nomor lain atau ke teman kamu.

Namun syarat untuk melakukan cara ini kalian harus memiliki pulsa cukup untuk melakukan panggilan dan SMS. Kecuali jika kamu memiliki gratisan telepon atau SMS.

Jika kalian sudah melakukan panggilan atau SMS ke nomor lain, maka nomer kamu akan tertera di ponsel tersebut (ponsel milik teman kamu tadi).

5. Cara Cek Nomor XL Via Aplikasi MyXL

Cara mengetahui nomor XL yang terahir yaitu menggunakan aplikasi MyXL. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan secara gratis di Google Play Store atau App Store secara gratis.

Menggunakan aplikasi ini bisa dibilang sangatlah praktis karena cukup mendownloadnya saja kalian sudah meilhat macam-macam informasi seputar XL kamu. Berikut caranya:

  • Pertama, install terlebih dahulu aplikasinya. Atau bisa klik disini.
  • Selanjutnya buka aplikasi MyXL dan buatlah akun baru.
  • Dimenu ini atau halaman awal aplikasi kamu akan melihat informasi nomor XL yang sedang kamu gunakan.

bagaimana cara mengecek nomor xl

  • Saat kamu menggunakan aplikasi ini, bisa juga untuk cek kuota, paket internetn mengisi pulsa, berbagi pulsa dan lainnya.

Baca Juga:

5 Cara Cek Nomor 3 (Tri) Sendiri yang Lupa, Cepat & Mudah

12 Aplikasi Penghasil Uang Tercepat dan Terbanyak 100% Works

Akhir Kata

Itulah beberapa cara cek nomor XL sendiri melalui sms terbaru atas nama siapa, sudah 4g belum, yang belum terdaftar, yang hilang, yang sudah mati dan lainnya.

Silahkan pilih cara mana yang menurut kalian paling mudah dan prioritas, sekiranya bisa menjadi solusi permasalahanmu sekarang.

Jangan lupa share dan lihat juga tips menarik lainnya disini.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button