Android

Aplikasi Kunci Layar Android

Pernah nggak ponselmu secara diam-diam dibuka oleh teman kamu? Memang, kalau ponsel kita tidak dikunci bikin merepotkan.

Apalagi didalamnya terdapat privasi kita, oleh karena itu dengan menggunakan aplikasi kunci layar Android itu sangat diperlukan.

Disini kami sudah mengumpulkan beberapa pilihan aplikasi kunci layar yang bisa kamu gunakan untuk menjaga privasi ponsel Androidmu.

Terdapat fitur yang lucu lho saat layarmu terkunci, diantaranya wajah, sidik jari, suara, tipuan, pin, pola, dan masih banyak lainnya. Langsung aja berikut daftarnya:

Aplikasi Kunci Layar Android

Nah, buat kalian yang ingin mengganti kunci layar HP Android, saya memiliki beberapa rekmendasi terbaik buat kamu. Yuk simak selangkapnya dibawah ini.

1. CM Locker

aplikasi kunci layar
Download aplikasi pengunci layar
Aplikasi kunci layar Samsung

CM Locker adalah aplikasi yang memiliki fungsi sebagai pengunci slide-to-lock. Dengan ini HP mu akan tempak seperti halnya iPhone.

Selain itu juga aplikasi kunci layar Android ini memiliki fitur hemat daya yang memebersihkan semua aplikasi yang menyebabkan baterai cepat habis.

Aplikasi ini berani menjamin keamanan semua datamu yang ada di HP. Kamu juga bisa memilih metode penguncian berupa pin atau pola.

Kerennya, akan ada peringatan jika ada stalker yang ingin berusaha membuka ponsel pintarmu, dan secara otomatis akan mengambil foto wajah orang tersebut.

2. 3D Lock

Jika kamu mencari aplikasi kunci layar android unik, maka aplikasi 3D Lock inilah yang cocok untuk kamu gunakan. Karena menampilkan kunci layar dengan bentuk efek 3D. selain memiliki efek yang keren, 3D Lock juga memberikan varian tema unik.

Varian tema yang bisa kamu pilih diantaranya adalah lovely Bright Sky, Crystal Aquarium, stylish Neon Skull, smart High Tech dan masih banyak pilihan lainnya. Satu lagi, aplikasi ini akan menampilkan kunci layar terbaik beserta jamnya juga. Selamat mencoba.

“Lihat juga Aplikasi Pemutar Musik Android

3. Gesture Lock Screen

Aplikasi kunci layar depan Android ini membebaskanmu untuk bisa membuat gambar atau gestur untuk membuka layar kunci. Gesture Lock Screen sengaja membuat fitur ini agar kamu bisa berkreasi sesuka seleramu sendiri.

Jika masalah kemanan, tentunya Gesture Lock Screen memberikan jaminan kemanan yang terbaik buat kamu. Karena aplikasi ini secara otomatis akan memotret wajah orang yang salah membuka layar kuncimu.

4. Passcode Lock Screen

Apakah kamu ingin memiliki tampilan layar Android seperti halnya iOS? Maka ini nih aplikasi yang cocok buat kamu. Karena aplikasi ini memiliki tampilan mirip dengan iOS. Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini di Play Store secara gratis.

Passcode Lock Screen adalah aplikasi kunci layar terbaik dengan memanfaatkan kode berbentuk angka. Namun aplikasi ini tidak dapat dikunci menggunakan pattern dan fingerprint. Download aplikasinya dan nikmati tampilan layar ala iOS.

5. Hi Locker

Aplikasi yang satu ini menawarkan keunggulan fiturnya berupa Cyanogen Mod-Style dengan cara menahan dan menggesek jari pada salah satu aplikasi favorit yang ingin kamu buka, ketika layar dalam kondisi masih terkunci.

Pengunci layar Android unik ini menawarkan berbagai macam desain berupa Lollipop, klasik, dan juga iOS.

Dengan aplikasi ini kamu dapat melihat kalender dengan mudah atau bisa juga mengetahui jadwal kamu selanjutnya. Kamu juga bisa mengubah font, wallpaper, dan greeting custom. Cukup keren kan?

“Untuk kamu yang suka main game, rekomendasi buatmu Game Perang Android

6. LokLok

LokLok adalah aplikasi pengunci layar terbaik yang unik. Karena aplikasi ini memiliki fitur dimana kamu dapat menggambar dilayar dalam keadaan terkunci dan mengrimkan pesan gambar tersebut ke temanmu yang menggunakan aplikasi LokLok di ponselnya.

Pesan tersebut akan ditampilkan pada layar temanmu yang sedang terkunci juga, selain itu temanmu juga bisa memodif gambar tersebut dan kemudian dikirimkan kembali ke kamu. Namun, aplikasi LokLok hanya ada di Play Store versi Beta.

7. AcDisplay

Salah satu aplikasi kunci layar terbaik lainnya adalah AcDisplay, karena dengan kunci layar ini kamu dapat meminimalkan layar ponsel ketika keadaan terkunci.

Aplikasi AcDisplay akan menampilkan ikon berukuran kecil jika ada sebuah notifikasi masuk pada Hp kamu.

Jika kamu ingin membuka notifikasi tersebut, cukup menahan jarimu pada ikon notifikasi tersebut atau bisa juga menggeser kebawah jika kamu tidak mau membukanya.

Terdapat keunggulan dari aplikasi ini adalah mampu mendeteksi perangkat kamu ketika berada di tas atau di saku, dengan cara menonaktifkan atau mematikan layar.

8. C Locker Pro

Pada dasarnya, aplikasi pengunci layar itu tidak menyulitkanmu ketika mau membuka sebuah aplikasi tertentu. Aplikasi ini menarkan fitur Sortcut untuk bisa mengakses secara cepat aplikasi favorit kamu atau aplikasi yang sering kamu gunakan.

Dalam keadaan layar terkunci kamu juga bisa membuka notifikasi yang masuk, membuka jejaring sosial, bahkan juga bisa membuat panggilan.

Metode penguncian dari aplikasi ini adalah cukup dengan 2 atau 3 kali ketukan ketika hendak membuka ataupun mengunci layar.

“Agar keyboard kamu lebih menarik baca disini Aplikasi Keyboard Android

9. DynamicNotification

Pengunci layar Android yang satu ini memiliki interface yang sangat sederhana, sehingga sangat ringan digunakan dan tentunya tidak banyak menguras daya baterai di ponsel Androidmu.

Aplikasi ini memiliki tampilan berupa hitam polos, sedangkan untuk notifikasi akan tampil hanya ketika berada diluar sakumu.

DynamicNotification merupakan pengunci layar Android terbaik di daftar ini. Satu lagi, aplikasi ini juga memiliki fitur Night Mode, jadi secara otomatis akan menonaktifkan semua pemberitahuan ketika kamu dalam keadaan tidur.

10. Semper

Semper adalah aplikasi lock screen yang bisa dibilang cukup unik lain dari yang lainnya. Uniknya kamu akan disuguhkan dengan perhitungan matematika.

Jadi ketika kamu hendak membuka kunci layar ini kamu disuruh untuk menjawab pertanyaan matematika atau kosakata lebih dulu.

Oleh karena itu, jika kamu menggunakan aplikasi ini secara tidak langsung akan melatih otak kamu untuk selalu berfikir ketika hendak membuka ponsel Androidmu. Bagaimana dengan aplikasi ini, Apakah kamu tertarik ingin mencobanya?

11. Next Lock Screen

Kamu suka dengan tampilan windows pada layar komputer atau laptop? Dengan aplikasi kamu akan disuguhkan dengan pengunci layar Android berupa interface Microsoft. Next Lock Screen memang cukup sederhana, namun terlihat lebih elegan.

Next Lock Screen adalah aplikasi kunci layar Android terbaik yang mampu mendeteksi aplikasi mana yang sering kamu gunakan.

Jadi secara otomatis untuk penempatan aplikasi akan berurutan, sesuai dengan aplikasi mana yang sering kamu gunakan.

12. GO Locker

GO Locker adalah aplikasi kunci layar yang cukup populer sampai saat ini. Suah lebih dari 50 juta pengguna telah mendownload aplikasi ini.

Aplikasi ini tersedia 2 versi, yaitu gratis dan berbayar. Jika kamu ingin menggunakan fitur yang tersedia, maka kamu harus membayar untuk versi pro.

Baca Juga:

10 Aplikasi Adzan Android Terbaik Untuk Sholat Tepat Waktu

12 Aplikasi Video Call Jernih & Terbaik Hingga Seluruh Dunia

Akhir Kata

Itulah 12 rekomendasi aplikasi pengunci layar di Android yang bisa kamu gunakan untuk membantu mengamankan posel pintarmu. Jadi, tunggu apalagi untuk mendownload aplikasi-aplikasi diatas agar kemanan ponselmu terjaga.

Aplikasi kunci layar depan, aplikasi kunci layar sidik jari, aplikasi kunci layar wajah, aplikasi kunci layar Android dengan sensor dan juga aplikasi kunci layar dengan suara. Sekian dari kami, semoga bermanfaat dan selamat mencoba! download , pengunci , video, pengunci, android tanpa tombol, lock screen, wallpaper , hp, sekali ketuk oppo.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button