Pdf Tidak Bisa di Print – File dalam format PDF sering kita gunakan dan jumpai di dunia pekerjaan maupun penddidikan karena sangat fleksibel.
Dengan file berformat PDF ini kamu bisa membukanya di laptop, PC maupun di hp Android dengan tidak merusak format atau struktur penulisan.
Kelemahan dari file berformat PDF ini kamu nggak bisa diedit maupun print out guys, karena file PDF ini sudah dikunci oleh penulis pertamanya.
Namun kamu jangan khawtir dulu guys, disini carbonexpo akan ngasih tau bagaimana cara mengatasi PDF tidak bisa di print serta membuka file PDF yang terkunci dengan sangat mudah dan cepat.
1. Cara Mengatasi PDF Tidak Bisa di Print dengan Unlock File
Cara pertama untuk mengatasi PDF tidak bisa di print yaitu dengan melakukan Unlock PDF. Sangat banyak cara untuk melakukan Unlock PDF ini. Salah satunya kamu bisa menggunakan website untuk membuka file PDF yang terkunci ini secara gratis.
Dengan bantuan website gratis ini kamu juga bisa mengecilkan atau convert ukuran PDf menjadi lebih kecil lho.
Tanpa melakukan Unlock file PDF, kamu tidak bisa mengedit dan juga print file PDF guys. Berikut ini cara Unlock file PDF agar bisa di print menggunakan website:
- Pertama silahkan kunjungi website Unlock-pdf.com
- Apabila website sudah terbuka, klik ‘Choose File’ untuk memasukan file PDF yang ingin kamu unlock
- Selanjutnya, setelah file pdf sudah terupload ke website kamu tinggal klik ‘Unlock File’
- Tunggu hingga proses selesai
- Simpan file yang sudah di unlock pada laptop, Hp, maupun komputermu
- Selesai
Nah, sekarang kamu sudah berhasil unlock file PDF yang tadi tidak bisa di edit dan di print, sekarang kamu sudah bisa melakukannya. Sangat mudah dan simple bukan?
Pelajari Juga: √ 4 Cara Menghilangkan Password PDF Gratis Tanpa Aplikasi!
2. Cara Mengatasi PDF Tidak Bisa di Print dengan Adobe Acrobat Reader
Sebenarnya nggak semua file PDF itu tidak bisa di edit dan di print, ada beberapa file yang memang dari penulis tidak di lock guys.
Nah jika diatas tadi cara membuka atau unlock PDF yang terkunci agar bisa di edit dan print, sekarang cara mengetahui file PDF apakah terkunci atau tidak dan berikut ini caranya:
- Pertama silahkan download dan install aplikasi Adobe Acrobat Reader di laptop atau PCmu
- Buka aplikasinya dan pilih file PDF yang ingin kamu print dengan klik ‘File’ => ‘Properties’
- Selanjutnya klik menu ‘Security’ makan akan muncul halaman seperti di bawah ini
- Apabila di bagian printing tertulis ‘Allowed’ maka file ini boleh dan bisa di print
- Selesai
Baca Juga:
√ 10 Aplikasi Kompres PDF Android/PC Terbaik Untuk Resize PDF!
√ 4 Cara Mengatasi Pdf Tidak Bisa di Copy Tanpa Aplikasi Gratis!
Nah itulah 2 cara mengatasi file PDF tidak bisa di print dan di edit versi Carbonexpo. Jadi sekarang nggak usah bingung lagi karena kamu sudah bisa melakukan sendiri dengan cepat dan mudah.
Selamat mencoba dan semoga berhasil ya guys…! full kertas a4, Microsoft, muncul windows 7, to, kenapa, dibuka, terpotong, fileopen.