Social Media

Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Memuat Efek

Instagram Tidak Bisa Memuat Efek – Apabila kalian user Instagram tentu tidak asing mengenai fitur IG Story, bukan?. Melalui IG story kalian dapat membuat cerita melalui status IG yang dapat bertahan hingga sehari penuh.

Instagram story ini juga menyediakan berbagai macam efek yang dapat dipakai, dimana ia berguna untuk memperindah status kalian.

Namun, pernahkah kalian mengalami gagal memuat efek Instagram?

Efek yang berada di IG story error dan tidak dapat berjalan semestinya tentu menghambat kita dalam mengoperasikan fitur yang satu ini. Nah buat kalian yang sedang mengalaminya, kali ini Caca bakal bahas mengapa hal itu bisa terjadi dan bagaimana solusinya.

Check this out guys!!

Instagram Tidak Bisa Memuat Efek

Kenapa Instagram Tidak Bisa Memuat Efek ?

Ciri apabika efek pada IG story kalian sedang mengalami gangguan ada dua, yakni :

  • Pertama, icon loading tampil terlalu lama hingga seolah tidak pernah selesai yang harusnya muncul efek, namun tidak kunjung muncul.
  • Kedua, ketika memilih salah satu efek dan tidak kemudian gagal akan langsung tampil notice “Tidak dapat memuat efek”.

Ciri diatas terjadi bisa disebabkan alasan berikut ini:

  • Koneksi jaringan sedang bermasalah atau tidak stabil
  • Aplikasi Instagram sedang mengalami bug
  • Cache Instagram penuh
  • Instagram mengalami gangguan dari server

Baca Juga:  Cara Melihat Instagram yang di Private

Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Memuat Efek

1. Force Stop Aplikasi Instagram

Force stop atau paksa berhenti dapat kalian gunakan untuk aplikasi yang sedang dijalankan namun mengalami bug sementara, termasuk pada aplikasi Instagram ini.

Fungsi dari force stop ini guna me-refresh Instagram yang bermasalah (error) supaya bisa kembali normal.

Dibawah ini cara force stop IG yang dapat kalian ikuti:

  • Silakan buka Pengaturan Telepon
  • Lalu pilih Pengaturan Aplikasi atau Kelola Aplikasi
  • Kemudian cari dan pilih aplikasi Instagram
  • Selanjutnya tap ‘Paksa Berhenti‘ pada bagian bawah
  • Terakhir, konfirmasi lagi dengan mengetuk ‘Paksa Berhenti

cara mengatasi tidak bisa memuat efek di ig

  • Done! Kalian dapat coba buka kembali Aplikasi IG dan membuat IG Story

Lihat Juga: Cara Membuat Feed Instagram Nyambung

2. Hapus Cache Instagram

Data cache pada aplikasi akan semakin bertambah seiring bertambahnya durasi pemakaian aplikasinya, tidak terkecuali Instagram

Penumpukan data cache akan berakibat pada sistem operasi aplikasi yang mana membuat error tertentu seperti lag, lemot bahkan fitur (efek) tidak dapat memuat.

Berikut cara menghapus cache Instagram:

  • Silakan buka menu Pengaturan Telepon
  • Lalu pilih Pengaturan Aplikasi atau Kelola Aplikasi
  • Kemudian cari dan pilih aplikasi Instagram
  • Lalu ketuk ‘Penyimpanan‘ pada aplikasi Instagram

kenapa instagram tidak bisa memuat efek di iphone

  • Selanjutnya pilih Hapus Memori

tidak bisa memuat efek di instagram di iphone

  • Done!

Lihat Juga: Cara Auto Post Instagram

3. Log Out Instagram dan Log In kembali

Log out atau keluar dari akun Instagram diklaim dapat langsung mengatasi permasalahan yang sedang berjalan pada aplikasi IG.

Melakukan Logout kemudian login kembali membuat operasi Instagram dapat kembali lancar seperti sedia kala.

Berikut cara log out akun Instagram :

  • Pastikan sudah membuka aplikasi Instagram kalian, kemudian tab halaman Profil
  • Selanjutnya buka menu More Option atau pilihan ‘Tiga Baris‘ pada pojok kanan atas.
  • Kemudian pilih ‘Pengaturan
  • Lalu scroll kebawah hingga menemuka opsi ‘Log Out‘ akun.
  • Terakhir, konfirmasi dengan pilih ‘Keluar Sekarang

kenapa tidak bisa memuat efek

Jika sudah dipastikan log out dari akun, silakan untuk mencoba login kembali.

4. Gunakan Koneksi yang Berbeda

filter instagram tidak bisa memuat efek

Saat kita menggunakan Instagram, pastikan koneksi internet yang kita gunakan dalam keadaan bagus atau setabil.

Jika koneksi internet yang kamu gunakan tidak setabil bahkan gangguan, akan berpengaruh pada fitur-fitr Instagram. Sehingga tidak bisa berjalan sebagaimana semestinya.

Solusinya yaitu coba ganti dengan kartu provider yang berbeda. Pastikan koneksi dilokasi mu menggunakan 4G ya guys.

5. Hapus Instagram dan Pasang Kembali

cara mengatasi filter instagram tidak bisa memuat efekCara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan menghapus aplikasi Instagram, kemudian memasangnya kembali.

Cara ini menjadi solusi setelah beberapa cara diatas sudah dilakukan dan tidak berhasil.

Untuk menghapusnya bisa melalui Play Store, atau bisa juga melalui pengaturan Android. Intinya setelah menghapusnya, pasang kembali.

Baca Juga:

Cara Cek Terakhir Dilihat Instagram

Cara Mengatasi Tidak Bisa Login Instagram

Sekian dulu pembahasan mengenai Instagram tidak bisa memuat efek. Pastikan kamu sudah mencoba cara diatas satu persatu.

Jika ada yang perlu ditanyakan, tanyakan saja dikolom komentar ya guys. Semoga bermanfaat. Instagram Tidak Bisa Memuat Efek, Instagram Tidak Bisa Memuat Efek

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button