Android

Cara Menghapus Akun Yahoo

Sebagai salah satu penyedia layanan email atau surat elektronik terbesar sejak tahun 1997, nggak heran kalau Yahoo Mail punya banyak sekali pengguna dari seluruh dunia.

Tapi karena hingga saat ini layanan email besutan Google yaitu Gmail telah menjadi rival berat bagi Yahoo, nggak sedikit juga pengguna Yahoo yang beralih layanan, sehingga akunnya nggak digunakan lagi.

Related Articles

Apakah kamu termasuk salah satunya? Nah, kalau iya, sebaiknya hapus saja akun Yahoo yang sudah nggak terpakai itu.

Cara menghapus akun Yahoo Mail secara permanen juga gampang banget guys. Kamu cuma perlu mengikuti langkah-langkah penghapusan yang akan caca jelaskan berikut ini.

Pertimbangkan Sebelum Menghapus Akun Yahoo Mail

Apakah kamu sudah benar-benar yakin untuk menghapus akun Yahoo Mail? Sebaiknya pikirkanlah dulu secara matang, karena tentu saja kamu harus menerima konsekuensi dari penghapusan akun secara permanen.

Pertama, pastikan akun Yahoo itu tidak sedang digunakan untuk keperluan pekerjaan dan tidak terikat dengan layanan berbayar yang masih aktif.

Kedua, pastikan sudah tidak ada data atau file penting di akun Yahoo Mail itu.

Selain itu, kamu juga harus menerima konsekuensi atas penghapusan akun Yahoo, beberapa diantaranya adalah kamu akan kehilangan ID Yahoo termasuk akun bisnis, Kontak Yahoo, Yahoo Messenger, dan lain-lainnya.

Bahkan layanan berbayar yang kamu gunakan di akun Yahoo tersebut juga tidak bisa dipulihkan kembali lo.

Lebih lengkapnya, kamu dapat membaca ketentuan penghapusan akun Yahoo saat akan menghapusnya nanti.

Pelajari Juga: 3 Cara Menghapus Semua Status di Facebook Sekaligus 100% Works

Cara Menghapus Akun Yahoo

Dengan cara ini, kamu bisa tutup account Yahoo Mail dengan cepat baik melalui HP ataupun PC, bahkan account yang lupa passwordnya lo.

Nggak usah lama-lama, yuk langsung praktekkan langkah-langkah mudah di bawah ini:

1. Cara Menghapus Akun Yahoo Mail Secara Permanen

Kalau sudah yakin dengan keputusan menghapus akun Yahoo Mail beserta resikonya, kamu tinggal ikuti saja langkah-langkah mudah berikut ini.

Cara menghapus akun Yahoo Mail ini nggak sulit kok. Kamu bisa menghapusnya secara permanen baik di HP maupun PC dengan cepat.

  • Pertama, bukalah browser di perangkatmu, lalu kunjungi laman untuk menghapus akun Yahoo di sini
  • Selanjutnya, login-lah menggunakan akun Yahoo Mail yang ingin dihapus dengan memasukkan alamat email dan password
  • Yahoo akan menampilkan halaman informasi mengenai ketentuan penutupan akun Yahoo, seperti konsekuensi yang akan kamu dapatkan setelah tutup akun. Bacalah dengan baik, dan kalau sudah yakin untuk menghapusnya, klik opsi ‘Lanjutkan Hapus Akun Saya’ atau ‘Continue Delete My Account’

cara menghapus akun yahoo di gmail cara menghapus akun yahoo di hp xiaomi

  • Setelah itu, kamu perlu memasukkan lagi alamat Yahoo Mail yang ingin dihapus, lalu klik ‘Ya, akhiri akun ini’ atau ‘Yes, terminate this account’

cara menghapus akun email yahoo cara menghapus akun yahoo di hp

  • Tunggu beberapa saat untuk proses penghapusan sampai kamu mendapat pemberitahuan bahwa akunmu berhasil dinonaktifkan secara permanen yang berbunyi ‘Your account has been deactivated and scheduled for deletion’.

cara menghapus akun yahoo permanen cara menghapus akun yahoo yang lupa password

Rekomendasi Untukmu: 3 Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Flashdisk-100% Easy!

2. Cara Menghapus Akun Yahoo Mail yang Lupa Password

Perlu diingat kalau kamu tidak bisa menghapus akun Yahoo Mail tanpa login ke akun yang ingin dihapus tersebut. Karena hal ini berkaitan dengan kebijakan dari pihak Yahoo untuk melindungi privasi penggunanya.

Jadi satu-satunya cara menghapus akun Yahoo yang tidak bisa dibuka karena lupa password adalah dengan mereset atau mengganti passwordnya terlebih dahulu.

Berikut langkah-langkah reset password/kata sandi Yahoo Mail:

  • Pertama, kunjungi halaman login Yahoo Mail
  • Masukkan alamat email atau nomor HP, pilih opsi I have a problem with my password or I am not able to receive a password on my phone’, lalu klik ‘Next
  • Masukkan lagi alamat email Yahoo Mail yang ingin dihapus, klik ‘Next
  • Pilih dengan cara apa kamu ingin mereset password, bisa dengan ‘Send a text message’ untuk mereset password lewat SMS ke nomor HP, atau ‘Send an email to’ untuk mereset lewat alamat email pemulihan, lalu klik ‘Next
  • Jika melalui SMS, masukkan 2 dari 4 angka terakhir nomor HP di bagian ‘Enter the missing digits’, klik ‘Next’, lalu klik ‘Send Code’ untuk konfirmasi.
  • Selanjutnya buka SMS berisi kode verifikasi, masukkan kode ke kolom yang disediakan
  • Jika melalui email pemulihan, bukalah pesan masuk di alamat email pemulihan, klik link yang kamu terima untuk mereset password
  • Setelah melewati tahap-tahap di atas, kamu pun akan diarahkan ke halaman untuk membuat password baru.

Kalau sudah berhasil mereset password, kamu tinggal mengikuti langkah-langkah menghapus akun Yahoo di atas.

3. Cara Membatalkan Penghapusan Akun Yahoo Mail

Sebagai informasi, kamu masih punya kesempatan untuk mengembalikan akun Yahoo Mail yang telah dihapus sebelum lewat 30 hari sejak penghapusan.

Caranya juga gampang banget guys, kamu tinggal login saja menggunakan alamat email dan password akun Yahoo Mail yang dihapus sebelumnya.

Selanjutnya kamu akan di arahkan menuju halaman untuk mengaktifkan akun kembali, lalu klik ‘Re-activate’. Dengan cara ini, kamu pun bisa menggunakan kembali akun Yahoo Mail yang sudah terhapus sebelumnya.

Baca Juga: 3 Cara Jitu Mengatasi Lupa Password Gmail Android 100% Works

Akhir Kata

Nah, itulah cara menghapus akun Yahoo Mail secara permanen dengan cepat dan mudah baik di HP maupun PC.

Dengan cara ini kamu juga nggak perlu bingung lagi cara menghapus akun yang lupa passwordnya sekaligus cara mengembalikannya sebelum 30 hari. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya guys! permanen, yang lupa password,email yahoo, di hp, di gmail, di hp xiaomi,cara menghapus email di yahoo sekaligus, di laptop

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button