Cara Menampilkan IDM di YouTube – IDM atau Internet Download Manager adalah salah satu aplikasi yang sering digunakan untuk mempercepat proses download data dari internet.
Selain itu IDM juga memudahkanmu untuk download video dari YouTube. Saat kita menginstallnya pada sebuah laptop atau komputer, tombol download secara otomatis tampil di beranda YouTube.
Sayangnya, terkadang masih juga mengalami kendala saat kita hendak download video di YouTube karena tombol unduhnya tidak ada atau tidak keluar pada layar YouTube.
Oleh karena itu saya akan kasih tau bagaimana cara menampilkan IDM di YouTube secara otomatis pada Google Chrome dan Mozilla Firefox.
Cara Menampilkan IDM di YouTube Otomatis
Apakah kamu sedang bingung IDM tidak muncul di YouTube saat hendak mengunduh sebuah video? Tenang sob, disini saya akan kasih tau cara menampilkan IDM di YouTube.
Sebenarnya cara ini mudah kok, cuma untuk yang belum paham ya sedikit membingungkan guys. Langsung saja berikut ada beberapa cara yang bisa kamu coba untuk memunculkan download di YouTube.
1. Cara Menampilkan IDM di YouTube Google Chrome
Buat kalian yang menggunakan Google Chrome sangatlah mudah untuk memunculkan IDM pada YouTube. Pastikan kamu sudah benar-benar menginstall IDM nya ya sob.
Berikut langkah-langkahnya:
- Pertama bukalah browser Chrome kamu. Kemudian pilih menu titik 3 pada pojok kanan atas.
- Jika sudah pilih menu “More Tools” dan selanjutnya menu “Extensions“
- Kamu akan melihat sebuah jendela halaman baru. Lalu perhatikan tulisan IDM Integration Module.
- Tulisan tersebut menandakan bahwa kamu sudah menginstall IDM sebelumnya. Pilih “Enable” artinya yaitu mengaktifkan kembali.
- Selesai deh, IDM kamu sudah berhasil diaktifkan dan secara otomatis akan tampil Download this Video. Pilih untuk memulai mendownloadnya.
- Jika cara ini masih gagal cobalah untuk memperbarui atau Upgrade IDM ke versi paling baru. Sebelum Upgrade IDM baru pastikan kamu menghapus IDM yang lama.
Lihat Juga: Aplikasi Remote PC
2. Cara Menampilkan IDM di YouTube Mozilla Firefox
Selanjutnya yaitu memunculkan IDM pada Mozilla Firefox. Caranya cukup mudah dan cepat sob. Sebenarnya secara garis besar caranya hampir sama dengan yang lainnya.
Namun ada sedikit perbedaan posisi ekstensi yang disgunakan pada IDM Mozilla Firefox. Langsung aja kita simak langkah-langkahnya.
- Jalankan aplikasi Mozilla Firefox pada komputer atau laptop kalian.
- Kemudian pilihlah menu strip tiga pada bagian pojok kanan atas. Lalu pilih “Add-Ons“
- Pada menu Add Ons pilih bentuk Gear dan pilih menu Install Add-On From File.
- Selanjutnya bukalah direktori instalasi IDM kamu. Jika menggunakan IDM versi 64 bit maka tempatnya ada di C:\Program Files\Internet Download Manager. Sedangkan jika versi 32 bit berada di lokasi C:\Program Files (X86)\Internet Download Manager.
- Jika kamu sudah menemukannya, pilih file bernama idmmzcc.xpi dan pilih Open.
- Tunggulah hingga proses pemasangan selesai. Jika prosesnya sudah selesai lakukan restart pada Mozilla Firefox kamu.
- Selesai deh. Lakukan pengecekan pada halaman YouTube kamu apakah IDM sudah muncul atau belum. Semoga cara ini berhasil!
Lihat Juga: Cara Membalik Layar Komputer
3. Cara Menampilkan IDM di YouTube dengan Install Ulang IDM
Jika dengan cara diatas tadi kalian masih mengalami kegagalan, cobalah untuk melakukan cara ini yaitu dengan menginstall ulang IDM dan mengganti dengan versi terbaru.
Langsung saja kita simak langkah-langkahnya:
- Pertama download terlebih dahulu IDM versi terbaru.
- Jika proses download tadi selesai, bukalah file.exe dengan mengklik 2x.
- Selanjutnya akan muncul halaman IDM Installation Wizard. Pilihlah menu Next.
- Maka akan muncul sebuah License Agreement. Centang saja pada kolom “I accept the terms in the license agreement” dan pilih Next untuk melanjutkannya.
- Tentukan lokasi dimana IDM kamu akan diinstall. Jika bingung pilihlah saja dengan pengaturan asli atau default. Selian itu kamu bisa juga memilih apakah akan menampilkan sortcut IDM di desktop atau tidak. Lanjut klik Next.
- Lalu muncul jendela Start Installation of Internet Download Manager. Untuk menginstallnya pilih Next.
- Jika IDM kamu sudah selesai proses instal, lalu pilih Finish.
- Selesai deh, kamu sudah bisa membuka IDM di YouTube Mozilla ataupun Chrome.
Baca Juga: NEW! Kumpulan Serial Number IDM & Cara Registrasi Permanen
Akhir Kata
Itulah beberapa cara menampilkan IDM di YouTube secara otomatis di Google Chrome dan juga Mozilla Firefox. Sekarang kamu sudah bisa download video YouTube dengan lancar.
Cobalah semua cara diatas jika kamu mengalami kegagalan atau masih tidak muncul IDM nya dan jangan lupa tinggalkan komentar di bawah ya.
Semoga cara diatas dapat membantu dan berhasil! integration module chrome web store