Cara Share Lokasi Lewat WA – Hari gini menunjukkan arah dan lokasi sudah nggak perlu dilakukan secara manual dengan menggambar peta lagi.
Pasalnya, teknologi GPS atau Global Positioning System yang dikembangkan saat ini sangat membantu kita dalam menentukan lokasi, arah, waktu, hingga kecepatan.
Teknologi ini memungkinkan kamu untuk mengirimkan titik lokasimu saat ini atau menemukan suatu lokasi yang kamu cari.
Itulah kenapa berbagai developer aplikasi juga ikut memanfaatkan teknologi GPS untuk memberikan layanan terbaik kepada para penggunanya, nggak terkecuali WhatsApp.
WhatsApp sendiri menambahkan fitur share location atau biasa disebut shareloc yang memungkinkan kamu untuk berbagi lokasi ke sesama pengguna WhatsApp.
Dengan fitur ini, kamu dapat membagikan lokasi keberadaanmu baik secara real time ataupun hanya lokasi saat ini saja.
Penerima lokasi pun dapat langsung mengikuti arahan Google Maps untuk menemukan lokasi yang dikirim tanpa harus mengarahkan secara manual.
Nah, buat kamu yang penasaran gimana cara share lokasi lewat WA, simak ulasan di bawah ini sampai akhir ya!
1. Cara Share Lokasi Lewat WA
- Bukalah aplikasi WA atau WhatsApp di HP Android atau iPhone kamu, lalu pilih kontak WA yang ingin kamu kirimi lokasi di Google Map atau lokasimu saat ini
- Kemudian klik ikon lampiran yang berbentuk seperti klip kertas
- Pilih menu ‘Lokasi’ dan pastikan kamu sudah mengaktifkan GPS
- Selanjutnya akan ada 2 opsi untuk berbagi lokasi, yaitu Share Live Location dan Share Your Current Location
- Kamu bisa memilih opsi Share Live Location atau Berbagi Lokasi Terkini jika ingin shareloc secara live atau real time. Caranya:
- Pilih waktu share live location yang kamu inginkan, mulai dari 15 menit atau sampai 8 jam
- Kamu bisa menambahkan keterangan saat membagikan lokasi lalu klik Send atau Kirim
- Pastikan koneksi internet kamu stabil supaya posisi lokasi ikut berpindah jika kamu bergerak. Karena jika koneksimu tidak stabil atau bahkan buruk, bisa saja live location Whatsapp tidak jalan atau live location Whatsapp tidak update
- Lokasi real time akan terhapus jika sudah melewati batas waktu yang ditentukan dan dapat kamu stop kapanpun kamu mau
6. Jika ingin mengirim lokasi saat ini, maka pilih opsi ‘Share Your Current Location’ atau ‘Kirim Lokasi Anda Saat Ini’. Lokasi yang dikirim dengan opsi ini tidak akan berubah meskipun pengirim lokasi sudah pinda tempat’
- Klik Share Your Current Location lalu tunggu beberapa saat sampai tingkat akurasi lokasi semakin tepat
- Selanjutnya tinggal klik Kirim atau Send
Pelajari Juga: √ 5 Cara Download Status WhatsApp ke Galeri, WA Orang Lain!
2. Cara Share Lokasi Google Map Ke WA
Selain bisa shareloc lewat WA, kamu juga bisa melakukannya dari Google Maps ke WA lho. Berikut langkah-langkahnya:
- Pastikan kamu sudah mengaktifkan fitur GPS di HP lalu bukalah aplikasi Google Maps
- Cari lokasi yang ingin kamu kirim atau tahan layar untuk menandai lokasimu berada saat ini sampai muncul pin berwarna merah
- Klik ‘Bagikan Lokasi’ dan pilih WhatsApp
- Pilih grup atau kontak WA yang akan kamu kirimi lokasi
- Jika sudah muncul link lokasi, klik tombol ‘Send’ atau ‘Kirim’ untuk mulai mengirim lokasi
- Selesai
Baca Juga: √ 3 Cara Mengganti Tema WhatsApp Mudah & Lengkap di Android!
Itulah 2 cara share lokasi lewat WA ataupun lokasi Google Maps ke WA yang dapat kamu coba.
Meskipun tingkat akurasi GPS terkadang belum 100%, tapi cara ini paling mudah dan cepat untuk menentukan lokasi dan membagikannya ke orang lain. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya!