Konektor Hp Rusak – Sebagai pengguna smartphone dan gadget mengisi daya baterai merupakan hal yang biasa kita lakukan.
Karena perangkat Hp hanya bisa menyala jika daya baterai terisi akan tetapi, bukan tidak mungkin bagian port konektor smartphone mengalami masalah hingga kerusakan akibat konslet pada komponen IC, dan masa pemakaian lama menjadikan konektor cas yang longgar.
Masalah ini dapat menyebabkan kabel charger tidak bisa terhubung ke Hp untuk mengisi daya sebagai mana mestinya. Tentu saja hal ini dapat menghambat aktifitas penggunaan gadget.
Tapi nggak perlu khawatir, karena kamu bisa mencoba memperbaikinya sendiri dengan cara memperbaiki port konektor Hp rusak yang akan Caca bahas di bawah ini!
Ciri-Ciri Port Konektor Hp Rusak
Sebenarnya kita bisa tau kalau konektor atau port charger di Hp kita rusak dengan melihat beberapa ciri-ciri di bawah ini guys.
1. Ketika di Cas Masuknya Daya Lama
Kepala charger mungkin juga bisa mempengaruhi berapa lama daya masuk ke Hp guys, namun ketika kamu sudah menggunakan kepala dan kabel charger ORI bawaan Hp tapi masih lama waktu ngecasnya.
Apalagi kamu menggunakan Hp Samsung atau lainnya yang sudah ada fitur Fast Charger sangat aneh kalau di cas 1 jam hanya masuk 7% dayanya.
2. Ketika Hp di Cas Kadang Masuk Kadang Tidak
Nah buat kamu pengguna Android maupun iPhone pasti pernah mengalami Hp di cas kadang nyambung kadang putus, itu adalah salah satu ciri konektor Hp rusak atau port chargernya yang longgar guys.
3. Tidak Masuk Ketika di Cas
Ketika kamu mencoba kabel dan kepala cas di Hp lain bisa masuk, tapi ketika digunakan pada HPmu tidak bisa ngisi daya berarti konektor cas di Hpmu yang bermasalah guys.
Bisa jadi karena kotor dan tidak bisa konek atau mungkin IC konektor rusak sehingga ketika di cas tidak bisa masuk.
Pelajari Juga: √ 8 Cara Mengatasi Hp Dicas Tapi Tidak Mengisi | 0 % Terus
Cara Memperbaiki Konektor Hp Rusak
Buat kamu yang sedang mengalami ciri-ciri seperti di atas, jangan panik dulu guys, pasalnya Caca sudah siapkan 3 cara mengatasi konektor Hp rusak dan berikut ini penjelasannya.
1. Bersihkan Port Konektor Hp Dengan jarum
Cara pertama untuk mengatasi port konektor Hp rusak yang pertama yaitu membersihkan konektor cas dengan jarum pentul.
Kasus ini biasanya dialami oleh orang yang kadang susah memasukan kabel cas ke konektor Hp sehingga mengalami putus nyambung saat pengisian daya baterai.
Lakukan membersihkan sekitar port konektor cas dengan perlahan-lahan dan hilangkan yang kamu anggap itu kotoran.
2. Atur Arah Konektor
Ketika saat mau cas Hp tiba-tiba longgar atau tidak pas antara kabel dengan port konektor, maka cara mengatasinya yaitu dengan mengarahkan konektor ke atas atau ke bawah agar tidak longgar.
Cara ini bisa kamu coba dengan alasan port konektor cas kamu masih bisa hanya saja longgar ya guys.
Untuk mengarahkan port konektor, kamu bisa menggunakan jarum maupun benda kecil lainnya yang dirasa kuat untuk mengarahkan konektornya.
3. Ganti IC Port Charger
Apabila kamu sudah melakukan berbagai cara di atas, namun masih belum bisa ngisi daya di hpmu, berarti konektor Hp rusak dan kamu harus menggantinya guys.
Untuk cara memperbaiki port charger dan harga service port charger saya kurang tau, yang jelas itu nggak mahal-mahal banget kisaran di harga 200-300 ribu.
Baca Juga: √ 5 Cara Mengatasi HP Ngecas Sendiri & Penyebabnya, WORK!
Akhir Kata
nah itulah beberapa ciri-ciri dan cara mengatasi konektor Hp rusak karena kotor, longgar maupun ganti IC versi Carbonexpo yang bisa kamu coba kapanpun dan dimanapun guys.
Selamat mencoba dan semoga Artikel ini bisa membantu masalahmu…! penyebab port charger, cara memperbaiki lubang pengecas, samsung