Komputer

Mengatasi Required CD DVD Device Missing

Mengatasi Required CD DVD Device Missing – Ketika kamu mau install ulang Windows, pernah nggak sih keluar pesan seperti ini Error a required CD/DVD drive device is missing?

Sebenarnya arti dari pesan ini adalah laptop atau komputer tidak bisa mendeteksi CD/DVD installer. Sehingga proses instalasi Windows gagal atau tidak bisa dilanjutkan.

Berdasarkan pengalaman saya pribadi, beberapa penyebab Error a required CD/DVD driver is missing seperti:

  1. Setting atau Pengaturan Bios salah
  2. File ISO di Windows rusak
  3. CD/DVD Bermasalah
  4. Port USB error ketika kamu install ulang Windows menggunakan flashdisk

Namun dari berbagai penyebab itu yang sering terjadi adalah file ISO Windows yang error atau tidak cocok dengan sistem yang kamu gunakan di laptop/PC.

Jika kamu mengalami masalah seperti di atas jangan khawatir guys, pasalnya permasalahan ini sangat mudah untuk di atasi.

Berikut ini Caca mau menjelaskan cara Mengatasi Required CD DVD Device Missing!

Cara Mengatasi Required CD DVD Device Missing

1. Atur BIOS ke AHCI

Cara pertama untuk Mengatasi Required CD DVD Device Missing yaitu dengan mengatur BIOS ke mode AHCI.

Pasalnya sekarang Pengaturan BIOS di versi Windows wajib di atur terlebih dahulu guys. Khususnya untuk laptop atau PC keluaran baru-baru ini.

Sebagai contoh kamu ingin install Windows 7 maka laptop atau PC harus kamu atur BIOS nya ke AHCI dan untuk Windows 10 gunakan mode IDE.

Berikut ini cara mengatur BIOS ke AHCI:

  • Restart terlebih dahulu laptop atau komputermu
  • Pada saat booting, tekan F2 pada keyboard sampai masuk ke BIOS
  • Selanjutnya pilih menu Main
  • Lalu pada Configure SATA as pilih IDE => ganti dengan AHCI

mengatasi required cd dvd device missing boot

  • Terakhir simpan Pengaturan BIOS tadi dengan tekan F10

Kalau memang laptop atau kompter kamu sudah dalam pengaturan AHCI cobalah diganti ke mode IDE. dan sesuaikan saja dengan kondisi laptopmu saat ini guys.

Pelajari Juga: 5 Cara Install Windows 10 di PC/Laptop 100% Easy!

2. Ganti File Installer Windows

mengatasi required cd dvd device missing black

Cara selanjutnya ketika kamu mengalami Error a required CD/DVD drive device is missing yaitu dengan mengganti file installer Windows yang lain atau terbaru.

Karena Windows sendiri memiliki banyak versi dan kemungkinan file installer milikmu tidak sesuai atau cocok dengan laptop atau PC yang kamu gunakan.

Contoh versi Windows seperti :

  • Windows 10 Anniversary Update
  • Windows 10 Fall Update
  • Windows 8
  • Windows 8.1

Nah solusi dari Caca, cobalah dengan versi lain siapa tau masalahnya ada disini dan faktanya cara ini sangat efektif untuk digunakan.

3. Gunakan Media Lain Seperti Flashdisk

mengatasi required cd dvd device missing booting from usb

Jika kamu masih menggunakan CD/DVD untuk melakukan install ulang Windows dan keluar pesan error dan cara Mengatasi Required CD DVD Device Missing yaitu dengan menggunakan perangkat lain seperti Flashdisk dll.

Pasalnya bisa saja CD/DVD milikmu rusak atau ada masalah yang menyebabkan laptop atau PC tidak bisa mendeteksi adanya CD/DVD.

Solusinya download software resmi Windows untuk melakukan install ulang dan simpan pada Flashdisk. Lebih mudah dan simpel bukan?

4. Coba Gunakan Port USB lain

mengatasi required cd dvd device missing files

Apabila kamu sudah menggunakan flashdisk untuk install ulang Windows dan muncul pesan error, solusinya yaitu dengan mengganti port USB yang lainnya.

Namun jangan asal copot flashdisk saja guys, ini caranya:

  • Ketika muncul pesan error, klik cancel untuk membatalkan terlebih dulu
  • Secara otomatis kamu akan di bawa ke halaman Wellcome Screen Windows
  • Sekaranh copot flashdisk dan colokan ke port USB lainnya
  • Lalu pilih Install Now 

Baca Juga: √ 6 Cara Mengatasi Laptop Tidak Bisa Masuk Windows | Booting

Akhir Kata

Nah itulah 4 cara Mengatasi Required CD DVD Device Missing saat install ulang Windows padad laptop dan komputer versi Carbonexpo.

Semoga dengan beberapa cara di atas masalah error pada saat kamu melakukan install ulang Windows bisa teratasi guys.

Selamat mencoba dan semoga berhasil…! occurred in windows 7 install, load driver saat instal windows 7, windows 7 load driver bypass, driver download windows 7, dell inspiron n5110, windows 10 install,Mengatasi Required CD DVD Device Missing

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button