Android

Cara Merekam Panggilan Telepon di Android

Merekam panggilan telepon, emang bisa? mungkin beberapa dari kita belum mengetahui bahawa percakapan telepon bisa direkam.

Terkadang kita juga perlu merekam percakapan panggilan telepon, apalagi percakapan penting atau suatu perjanjian.

Dengan merekam percakapan telepon tentunya sangat menguntungkan bagi kita. Penasaran caranya?

Langsung saja saya akan kasih tahu 2 cara merekam panggilan telepon di Android.

Cara Merekam Panggilan Telepon di Android

1. Cara Merekam Panggilan Telepon dengan Aplikasi

Cara pertama adalah menggunakan aplikasi untuk merekam panggilan telepon. Langsung saja caranya dibawah ini:

  • Silahkan download dan install terlebih dahulu ‘Call Recorder – Automatic Call Recorder‘ di Play Store.

cara merekam percakapan telepon

  • Kemudian tunggulah beberapa saat proses install.

cara merekam percakapan telepon wa

  • Jika sudah selesi penginstallan, buka aplikasi. Jika ada notifikasi ‘I Know‘ klik saja.

cara merekam pembicaraan saat telepon

  • Setelah itu akan masuk pada menu Home, tutup kembali aplikasinya dan lakukan panggilan.
  • Secara otomatis panggilan telepon kamu akan direkam.
  • Jika sudah melakukan panggilan akan ada file rekaman dan silahkan diputar dan mendengarkannya.

cara merekam percakapan telepon di android

  • Selesai. Jadi secara otomatis aplikasi akan merekam panggilan suaramu tanpa harus klik tombol yang ada di tengah halaman home.

merekam percakapan telepon

Lihat Juga: Cara Melihat Password Gmail Sendiri

2. Cara Merekam panggilan Telepon di HP Oppo

Cara merekam panggilan telepon tanpa aplikasi ini sangat mudah dilakukan.

Karena fitur rekam panggilan sudah tersedia di Android dan cara ini diperuntukkan untuk jenis Oppo. Langkahnya dibawah ini:

  • Langkah pertama yaitu, lakukan panggilan telepon ke teman yang ada dikontakmu.

cara merekam panggilan telepon wa

  • Lalu pilihlah menu ‘Rekam‘ saat kamu sedang melakukan panggilan telepon.

cara merekam panggilan telepon di hp samsung

  • Jika dirasa sudah cukup, akhiri panggilanmu. Maka secara otomatis panggilan telepon tadi akan menyimpan dan muncul notifikasi tersimpan.

cara merekam panggilan telepon di hp

  • Untuk memastikan bahwa rekaman tersimpan, bukalah penyimpananmu, seperti gambar dibawah ini.

cara merekam panggilan telp

  • Selesai. Percakapan panggilan telepon kamu sudah tersimpan.

Itulah beberapa cara merekam panggilan telepon menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi di Andorid.

Baca Juga: Cara Membuat Linktree di Instagram

Cara diatas bisa digunakan semua merek Oppo ya guys. Beruntung jika kamu punya HP ini karena sudah ada fiturnya sendiri.

Selamat mencoba!

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button